Universitas Syiah Kuala

Rektor Lepas 314 Mahasiswa KKN ke Bener Meriah

Rektor Universitas Syiah Kuala (Unsyiah), Prof. Dr. Ir. Samsul Rizal, M.Eng melepas 314 mahasiswa untuk mengikuti Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Kabupaten Bener Meriah. Pelepasan ini berlangsung di Ruang Flamboyan, AAC Dayan Dawood Darussalam, Senin (13/1). Para mahasiswa ini akan mengikuti KKN di Kabupaten Bener Meriah yang dimulai pada tanggal 15 Januari-13 Februari 2020.

Dalam sambutannya, Rektor mengatakan program KKN akan memberikan pengalaman baru bagi mahasiswa yang selama ini telah menjalani studinya di kampus. Pengalaman ini memberikan kesempatan untuk menjalani hidup mandiri, sekaligus mengaplikasikan ilmu yang telah diperoleh selama ini.

“Mahasiswa KKN harus mampu berbuat dan menghasilkan sesuatu bagi masyarakat dan ini memberikan pengalaman berharga bagi kehidupan kalian,” ujarnya.

  

Rektor menegaskan mahasiswa harus mampu menciptakan program yang memberikan manfaat bagi desa. Terlebih lagi saat ini, setiap desa telah memiliki dana desa yang dapat digunakan untuk memakmurkan masyarakat. Mahasiswa juga dituntut untuk mengetahui kebutuhan masyarakat, agar program yang dijalankan bermanfaat dan tepat sasaran.

“Setiap desa akan ada mahasiswa KKN yang berasal dari lintas studi, dan ini memberikan kemudahan untuk menjalankan banyak program sesuai keahlian,” tambahnya.

KKN di Bener Meriah ini akan berpusat di enam kecamatan, yaitu Kecamatan Wihpesam, Bukit, Bandar, Timang Gajah, Bener Klipah, dan Permata. Mahasiswa KKN akan disebar di 50 desa dengan didampingi 13 dosen pendamping lapangan. (Humas Unsyiah/fer)

https://bkpsdm.tubankab.go.id/ https://siakad.uinbanten.ac.id/ https://centrodeservicio.ecci.edu.co/ecci/ https://linktr.ee/pisangbetslot https://daftartotosuper.com/ https://ingattotokl.com/ https://toto-kl.rpg.co.id/ https://mez.ink/totosuper.idn pisangbet https://baidich.com/rewards/ https://fib.unair.ac.id/fib/