Universitas Syiah Kuala

Tiga Biro Unsyiah Sepakat Tingkatkan Manajemen Kinerja

Tiga biro di lingkungan Kantor Pusat Administrasi (KPA) Unsyiah sepakat untuk meningkatkan manajemen kinerja dan tata kelola. Hal ini tergambar dalam kegiatan rapat tinjau manajemen dan audit internal ISO 9001:2015 yang berlangsung di Hotel Oasis, Banda Aceh, Selasa (22/10). Ketiga biro tersebut adalah Biro Kemahasiswaan dan Alumni, Biro Akademik, dan Biro Perencanaan dan Humas.

Kepala Biro Perencanaan dan Hubungan Masyarakat Universitas Syiah Kuala, dalam sambutannya mengatakan kegiatan ini dalam rangka untuk meng-upgrade standar operasional prosedur (SOP) yang selama ini telah diterapkan dan dijalankan di masing-masing bagian Kantor Pusat Administrasi Unsyiah.

“Standar SOP yang di-upgrade harus sesuai dengan aturan baku yang ditetapkan Kemenristekdikti, dan yang belum baku insyaallah kita sesuaikan hari ini,” ujarnya saat membuka kegiatan.

SOP yang disusun ini nantinya akan menjadi bahan kelengkapan dokumentasi survei ISO. Sebab pada tahun ini, ISO harus segera di-upgrade paling lambat pada pertengahan November. Ia berharap dengan berkumpulnya seluruh staf, kasubag, dan kabag dalam satu pertemuan ini dapat mempercepat penyusunan, sehingga apa yang diharapkan dapat tercapai.

Ia juga menambahkan pada hari yang sama juga akan berlangsung audit internal untuk meninjau pelaksanaan SOP yang telah dilakukan sebelum ini. Audit ini ditargetkan bukan sebatas ritual tahunan, tetapi juga memberikan dampak tata kelola yang lebih baik dalam menjalankan pekerjaan sehari-hari.

“Ini juga bertujuan untuk penguatan kapasitas organisasi, terutama dalam sisi pemberdayaan SDM, sehingga meningkatkan kinerja dan memberikan kepuasan kepada pelanggan,” pungkasnya (Humas Unsyiah/fer

https://bkpsdm.tubankab.go.id/ https://siakad.uinbanten.ac.id/ https://centrodeservicio.ecci.edu.co/ecci/ https://linktr.ee/pisangbetslot https://daftartotosuper.com/ https://ingattotokl.com/ https://toto-kl.rpg.co.id/ https://mez.ink/totosuper.idn pisangbet https://baidich.com/rewards/ https://fib.unair.ac.id/fib/